Bergegaslah untuk
Belajar
Oleh: Khoirul Anwar
Afa
Pengamat cinta
Kitabian Al-Kitabah Jakarta
Hp: 085 742 014 291
Perjuangan dalam mencari ilmu memang hal yang terlihat
begitu sepele. Tapi, susah untuk mengaplikasikannya. Ketika ingin melangkahkan
kaki, mudah sekali perasaan malas itu muncul. Apalagi jika sedang dihadapkan
dengan hal yang menyusahkan, pasti yang timbul adalah rasa bosan untuk mencari
ilmu. Dan akhirnya menganggap bahwa ilmu itu suatu hal yang sangat menyusahkan
bagi dirinya.
Mungkin
perlu diketahui kalau semua perjuangan itu mempunyai resiko sendiri. Di samping
hal itu, untuk mendapatkan hasil yang baik pasti juga membutuhkan pengorbanan. Maka
apabila kita sadari, semuanya membutuhkan usaha. Tidak ada hasil yang dapat
dipetik tanpa adanya usaha. Meskipun hasilnya sudah ada di hadapan kita, tapi
untuk memetiknya pun masih membutuhkan upaya. Apalagi, untuk memetik hasil yang
bermutu!
Melalui
sabdanya Nabi Muhammad saw manggambarkan mengenai beberapa keistimewaan
orang-orang yang berilmu. Di antaranya adalah: 1. “Orang-orang yang berilmu adalah ahli waris
para nabi”, karena sebagai generasi yang memelihara seluruh ajaran Nabi. Dan
hanya orang-orang yang berilmu yang mengetahui kaidah-kaidah ajaran Nabi. 2. Keistimewaan orang yang berilmu terhadap
orang yang ahli ibadah, seperti halnya keistimewaan bulan purnama bagi seluruh
bintang. Karena orang yang ahli ibadah tidak akan bisa lepas dari ilmu. Dan
hanya dengan ilmu ibadah mereka bisa menjadi lebih sempurna.
Dalam
al-Quran Allah menjanjikan akan meninggikan derajat orang-orang yang berilmu
(QS [58]: 11). Karena perjuangan orang
yang berilmu sangat luar biasa dibanding orang yang tidak berilmu. Oleh karena
itu, tidaklah sama antara orang yang
berilmu dengan orang yang tidak berilmu (QS [39]: 9). Bagitu juga karekteristik
orang berilmu sejajar dengan makhluk
Allah yang tidak pernah berdusta (QS {3] 18).
Mungkin
hal tersebut sudah pernah kita mendengarnya. Karena, tidak hanya dari al-Quran
dan hadis yang menjelaskan tentang keistimewaan orang berilmu. Para ulama
terdahulu sudah mencoba untuk menjelaskan melalui karya-karyanya. Bahkan hingga
sekarang ini masih banyak orang-orang yang menjelaskan mengenai hal tersebut.
Jadi,
sebenarnya tidak ada alasan tidak menggugah diri untuk belajar. Jika mengetahui
ada banyak sumber yang mencoba mengingatkan kepada kita terkait begitu urgennya
mencari ilmu. Tuntutan mencari ilmu tidak hanya dalam satu bidang saja.
Melainkan semua ilmu bebas untuk dipelajari. Bahkan, jika tidak dipelajari akan
berdosa. Karena termasuk mendustakan ayat Allah (QS [2[:39). Dan mengingat
sabda rasul saw “mencari ilmu wajib atas semua muslim”.
Jika
kita sadari memang terbukti hikmah dari wajibnya mencari ilmu. Karena, tanpa
ilmu tidak bisa memahami masalah. Tidak mampu mengenali diri sendiri. Jika itu
yang terjadi, orang akan mudah membutakan diri. Tidak mengetahui hal mana yang
dilarang dan yang dianjurkan. Jika tanpa ilmu, semua itu akan dianggap sama.
Padahal, Nabi Muhammad telah menjelaskan bahwa “halal itu sudah jelas dan haram
juga sudah jelas,” artinya bahwa semua sudah ditetapkan oleh Allah. Semua
undang-undang sudah Allah berikan kepada manusia. Tugas manusia hanya
mempelajari dari pemberian Allah. Maka, sungguh ruginya orang yang tidak mau
berjuang mencari ilmu.
Post a Comment